1 Milyar Shalawat Nariyah di Masjid Darul Muttaqien oleh Mahasantri Ma’had Al Jami’ah UIN Raden Fatah Palembang

 

(Ma’had) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menggelar serangkain acara dalam peringatan Hari Santri 2023. Salah satunya yakni mengikuti pembacaan 1 miliar sholawat Nariyah yang dilaksanakan setelah shalat isya di Masjid Darul Muttaqien kampus A UIN Raden Fatah Palembang.

Pembacaan Satu Milyar Sholawat Nariyah dilaksanakan serempak seluruh Indonesia yang dikomandoi oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama pada Sabtu (21/10) Malam. Melalui Meeting zoom. diawali dengan melaksanakan shalat isya’ berjamaah, pembacaan tawassul dan awrad, dan dilanjutkan dengan pembacaan shalawat nariyah.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Masjid Ustadz Dr. Achmad Syarifudin, MA, Mudir Ma’had Ustadz Drs. H. Jumhur Hadi, MA, dan seluruh mahasantri Ma’had Al-Jami’ah.  Drs. H. Jumhur Hadi MA menjelaskan ” Kegiatan Puncak yang dilaksanakan dalam memperingati Hari santri Nasional 2023 yaitu 1 Milyar Shalawat Nariyah, Kebetulan kita mendapatkan Surat ederan dari PBNU, maka kita laksanakan di Masjid Darul Muttaqien dengan mengundang Seluruh Pimpinan yang ada dilingkungan UIN Raden Fatah dan Mahasantri Ma’had Al Jamiah untuk bergabung pada Acara tersebut karena tidak bisa bergabung Secara Offline  maka kita bergabung secara Meeting zoom “.

Tags: No tags

Leave a Comment